Saturday, September 20, 2014

Lubang Biopori Tara Salvia (OSIS)

     OSIS Tara Salvia (periode 2014-2015) akan mengadakan program yang bertema lingkungan, yaitu program yang berkaitan dengan lubang biopori. Lubang biopori adalah lubang yang dibuat dengan maksimal 1m di bawah tanah. Lubang tersebut akan dimasukan sisa sisa makanan. Manfaat dari lubang biopori diantaranya adalah:

  1. Mencegah banjir disaat musim hujan
  2. Tempat pembuangan sampah organik
  3. Menyuburkan tanaman
  4. Meningkatkan kualitas air tanah
  5. Memaksimalkan resapan air yang masuk ke dalam tanah
  6. Menjadi media untuk mneghasilkan kompos
  7. Mengurangi genangan air yang dapat menjadi sumber penyakit
  8. Memaksimalkan air hujan atau air lain menjadi air tanah
  9. Mencegah erosi tanah dan tanah lonsor
  10. Menyuburkan tanah
     Sebelum melakukan kegiatan ini, seluruh peserta OSIS mengadakan rapat untuk mendiskusikan cara kerja dari lubang biopori, alat yang dibutuhkan, peserta, dan lain-lain. Setelah melakukan rapat, kami mulai membuat poster yang bercerita tentang lubang biopori.
     Kami mulai mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan. Setelah itu kami menyusun rencana kegiatan. Setiap hari Selasa dan Kamis, kami akan menaruh tempat sampah khusus untuk menaruh sisa-sisa makanan. Setelah itu, anggota OSIS yang bertugas akan menaruh sisa makanannya di lubang biopori.

     Kegiatan ini sedang kami jalani. Semoga dengan ini, kalian menjadi tertarik untuk membuat lubang biopori. :)   

     




No comments:

Post a Comment